Archive for Februari 2014

Cara Install Webmin di Ubuntu 12.04

Webmin adalah antarmuka berbasis web untuk administrasi sistem untuk Unix. Menggunakan web browser modern, Anda dapat setup account pengguna, Apache, DNS, file sharing dan banyak lagi. Webmin menghilangkan kebutuhan untuk secara manual mengedit file konfigurasi Unix seperti / etc / passwd, dan memungkinkan Anda mengelola sistem dari konsol atau jarak jauh.


Caranya : 

1. Download webmin, caranya klik aja disini

2. Install depedensinya, caranya buka Teminal lalu ketikkan perintah dibawah ini

# apt-get install perl libnet-ssleay-perl openssl libauthen-pam-perl libpam-runtime libio-pty-perl apt-show-versions python

3. Lalu ketikkan perintah ini untuk hak akses nya

  # dpkg --install webmin_1.670_all.deb



Semoga bermanfaat ;)
Senin, 24 Februari 2014
Posted by Unknown

Pelatihan Komputer dan Internet kepada ibu-ibu UPTD Klaten Selatan dan Kebonarum

Tanggal 17 dan 18 Februari 2014, Pelatihan di BLC-Telkom KPLI Klaten kali ini memberi pelatihan tentang Pengenalan Komputer dan Internet, yang diikuti oleh Seluruh perangkat desa se-Kab.Klaten. Dengan Pemateri yaitu Saya dan teman teman siswa PKL lainnya

Hari Pertama
Kali ini kita memberikan tentang apa itu komputer, serta komponen apa saja yang ada dalam komputer itu. Tidak lupa dengan perangkat jaringan juga ( tapi hanya sekilas saja, tidak terlalu detail seperti yang pengenalan komputer tadi ) . Selanjutnya adalah Pengertian dari internet sehat, materi ini disampaikan guna mengurangi penyalah gunaan fungsi internet yang sama sekali tidak membawa manfaat bagi kita. Karena sebenarnya internet itu adalah ladang bagi kita untuk mencari ilmu, dan mencari wawasan lain yang selama ini belum kita dapatkan. Materi terakhir pada hari itu adalah Pengenalan e-mail serta cara pembuatannya ,


- Hari Kedua
Pada Hari kedua, kita memberikan materi tentang bagaimana cara penggunaan internet secara sehat, dimulai dari mencari informasi berdasarkan kata kunci, download gambar, download lagu . Setelah Audienss mulai asyik dengan materi yang telah kita sampaikan, selanjutnya kita melanjutkan ke materi berikutnya adalah cara pembuatan Website pribadi / Blog , serta cara pengisiannya dan materi terakhir adalah membuat formulir pendaftaran dengan GooGle Forms :)
akhirnya pelatihan hari itu kita akhiri ,,

Potret kami :



Sabtu, 22 Februari 2014
Posted by Unknown

Cara Install Efront di Ubuntu 12.04

eFront adalah sebuah platform eLearning open source ( juga dikenal sebagai Sistem Manajemen Kursus ( CMS ) , atau Learning Management Systems ( LMS ) , atau Virtual Learning Environment ( VLE ) ) .
eFront dirancang untuk membantu dengan penciptaan komunitas belajar online sekaligus menawarkan berbagai peluang untuk kolaborasi dan interaksi melalui antarmuka pengguna berbasis ikon . Platform ini menawarkan alat untuk pembuatan konten , membangun tes , Tugas manajemen , pelaporan , pesan internal , forum , chatting , survei , kalender dan lain-lain . Ini adalah SCORM 1.2 bersertifikat dan SCORM 2004 / 4th edition sistem compliant diterjemahkan dalam 40 bahasa .
eFront umumnya termasuk dalam daftar sistem pembelajaran open-source terkenal atau disebut sebagai Moodle alternative.Independent perbandingan matriks antara sistem manajemen pembelajaran sering mendukung eFront , terutama di bawah karakteristik kegunaan . Beberapa makalah penelitian dan portal teknologi menggambarkan sistem dalam fungsi, kegunaan dan perspektif standar .



Langsung saja ke cara installasinya :
1. Buka terminal
 





2. Masukkan sebagai root

3. Kemudian masuk ke change directory /var/www/ dengan perintah 
    cd /var/www/








4. Download file efront dengan perintah wget<spasi>( alamat link download anda )
    wget https://sourceforge.net/projects/efrontlearning/files/latest/download

 

5. Buat folder melalui terminal di dalam folder /var/www/. dengan perintah 
    mkdir efront

6. Kemudian pindah file download ke folder efront yang telah dibuat
    mv download efront/  

7. Kemudian kita masuk ke folder efront 
    cd efront

8. Kemudian Ekstrack File Download Nya
    catatan: Karena formatnya zip kita ekstrak dengan unzip
    unzip download.zip

9. Beri hak akses dengan langkah berikut
    cd /var/www/ kemudian enter
    chown -R www-data:www-data efront/ kemudian enter 
    chmod 755 efront/ kemudian enter


10. Buka url:
      localhost/phpmyadmin
 
11. Klik tab database lalu lalu pada create new database masukkan efront lalu klik create untuk membuat 
     database



12. Buka pada url:
      localhost/efront

13. Klik continue


14. Sekarang isikan
      Database host = "localhost"
      Database user = "root"
      Database password = password database anda
      Database name = nama dari database yang anda buat
      Administrator username = nama dari username anda
      Administrator password = password dari admin
      Administrator e-mail = e-mail anda
      Lalu klik install untuk mulai proses instalasi..


15. Tampilan setelah selesai instalasi


16. login admin dengan username dan password yang tadi anda buat

 
17. Tampilan setelah login e-front

 



Semoga bermanfaat ;)
Rabu, 19 Februari 2014
Posted by Unknown

Menentukan Ketinggian Tower Untuk Pemasangan Antena Point to Point






Jika anda ingin membuat jaringan Point to Point, yang perlu diperhatikan adalah menentukan arah dengan tepat, kondisi medan dan Ketinggian tower. Dulu saya pernah membahas tentang Menentuka arah dan kondisi medan pada postingan Peran Google Earth untuk pemasangan Antena Point to Point. Sekarang saya akan membahas tentang Pentingnya ketinggian tower untuk pemasangan jaringan antena point to point...

Ketinggian tower dalam pemasangan jaringan antena Point to Point sangat diperhatikan. Kalo membuat tower terlalu tinggi bisa mubadzir, tapi kalo membuat tower terlalu rendah, bisa terhalang sesuatu yang lebih tinggi, seperti gedung, pohon, gunung, dll.

Jadi kita harus mengukur ketinggian yang pas untuk pemasangan antena point to point, supaya hasil yang didapat juga maksimal. Anda bisa mengukurnya dengan kalkulator ketinggian tower, klik DISINI.


Gambar di bawah merupakan tampilan Kalkulator Ketinggian Tower...


Semoga Ilmu ini dapat bermanfaat
Selasa, 18 Februari 2014
Posted by Unknown

Merakit Antena Dish Rocket M5 Ubiquity

Rabu 8 Januari 2014, akan diadakan pelatihan tentang Merakit Antena Dish Rocket M5 Ubiquity pada malam hari di BLC TELKOM - KPLI KLATEN yang akan di pandu oleh Mas Gantjur dan Mas Puguh. Pelatihan ini diikuti oleh Siswa PRAKERIN dari SMKN 1 Kediri dan SMK Temanggung.

Rencananya akan merakit 2 buah antena yang akan dipasang pada tower di daerah Jabalkat dan Ngawen Klaten. Antena yang satu di rakit oleh Mas Ganjur, dan yang satunya lagi di rakit oleh anak-anak PKL yang di pandu oleh mas Puguh...

Sambil merakit, mas Puguh menjelaskan tentang fungsi, manfaat, dan setting tentang Antena Dish Rocket M5 Ubiquity ini. Selain tentang antena, Mas Puguh juga menjelaskan hal-hal yang harus diperhatikan untuk melakukan koneksi Point to Point...

Potret Kami:




Asyik sekali lo, Belajar sambil bergurau dengan suasana yang santai. Mantab deh pokok nya
Posted by Unknown

Talkshow tentang "Aplikasi Android untuk pendidikan berbasis Opensource" di SALMA Radio Klaten 103.3FM

Kemarin tanggal 9 Februari 2014 . Kegiatan Talkshow di Salmaradio Klaten dengan pembicara yaitu , Suhu kita ( Suhu dari segala Suhu ) Mr . Suro Dhemit, Pendiri Komunitas KLADROID ( Mas Gangsar ) , dan tidak lupa ( kami ) Siswa PKL SMKN 1 KEDIRI ( Rohman, Reynaldi, Hamdan, Ichwan(saya) ) . Dan ditemani mbak Penyiar yang cantik ( hehehe ) yang bernama Mbak Ida .


Materi kemarin adalah, Tentang cara pengoptimalan " Aplikasi Web server berbasis Edukasi di Android " . Pertama kita dulu yang menyampaikan tentang definisi aplikasi web server berbasis edukasi itu. Dan dibantu oleh suhu kita Mr Suro Dhemit. Dan macam-macam jenis aplikasinya. Pada talkshow kali ini ternyata kita semua mendapat surprise, yakni ikut bergabungnya Senior kita (Mas Agus Prasetyo) yang baru saja memperoleh juara 1 Lomba " Networking Support " tingkat Provinsi di Jawa Timur. Tidak lupa dia juga sharing ilmu baru kepada kita semua dan Mitra Salma yang ada dirumah ,  ...

Materi yang berbasis androidnya disampaikan oleh ahlinya yaitu Mas Gangsar ( Pendiri komunitas KLADROID ) . Pada kesempatan kali ini, mas Gangsar menjelaskan secara detail tentang aplikasi-aplikasi tadi yang dapat diakses pada Android. Mulai dari nama APPS nya sampai cara Instalasi dan penggunaannya.

Nah setelah semuanya telah asyik ngobrol-ngobrol dan sharing ilmu, penutupannya yakni Mr Suro Dhemit, Beliau kali ini memberi Nasihat bagi murid TKJ di seluruh Indonesia . Setelah itu tidak lupa kita kirim-kirim salam ( hehehe :D ) . Lalu Finisshhh dah

- Potret di Salmaradio Klaten






- Bersama Suhu kita " Mr Suro Dhemit "


 - Bersama Pendiri Komunitas ( KLADROID ) Klaten . Mas Gangsar


Kesan-kesannya adalah, pastinya yaa gugup, campuur aduk deh pokoknya. Tapi yaaa seneng sih, besok minggu depan lagi yaa mbah , ( hehehe :D ) . Oiya bagi yang mau dengerin Talkshow kita, bisa download disini
Senin, 10 Februari 2014
Posted by Unknown

Pelatihan Komputer dan Internet

Pada tanggal 5 dan 6 Februari 2014, Pelatihan di BLC-Telkom KPLI Klaten kali ini memberi pelatihan tentang Pengenalan Komputer dan Internet, yang diikuti oleh Seluruh perangkat desa se-Kab.Klaten. Dengan Pemateri Siswa PKL dari SMKN 1 Kediri, Kali ini kita perkenalan dulu, kan jika tak kenal maka tak sayang , hehehe :D

Saya, Hamdan , Reynaldi , Rohman

- Hari Pertama ( tanggal 5 Februari 2014 )
Kali ini kita memberikan tentang apa itu komputer, serta komponen apa saja yang ada dalam komputer itu. Tidak lupa dengan perangkat jaringan juga ( tapi hanya sekilas saja, tidak terlalu detail seperti yang pengenalan komputer tadi ) . Selanjutnya adalah Pengertian dari internet sehat, materi ini disampaikan guna mengurangi penyalah gunaan fungsi internet yang sama sekali tidak membawa manfaat bagi kita. Karena sebenarnya internet itu adalah ladang bagi kita untuk mencari ilmu, dan mencari wawasan lain yang selama ini belum kita dapatkan. Materi terakhir pada hari itu adalah Pengenalan e-mail serta cara pembuatannya ,


- Hari Kedua
Pada Hari kedua, kita memberikan materi tentang bagaimana cara penggunaan internet secara sehat, dimulai dari mencari informasi berdasarkan kata kunci, cara download file PDF , download gambar, download lagu , dan download video . Setelah Audienss mulai asyik dengan materi yang telah kita sampaikan, selanjutnya kita melanjutkan ke materi berikutnya . Materi selanjutnya adalah Cara menggunakan email mulai dari, cara kirim file lewat e-mail, cara chating , dan sebagainya . Bapak-bapak kali ini rupanya cukup antusias mengikuti pelatihan kali ini . Materi terakhir pada hari itu adalah cara pembuatan Website pribadi / Blog , serta cara pengisiannya .
Tidak terasa waktu sudah menunjukkan pukul 13.30 WIB , akhirnya pelatihan hari itu kita akhiri ,,

- Potret tentang kami






- Potret narsis kita bersama bapak-bapak yang mengikuti pelatihan :D



Perasaan ya sangat deg deg'an saat pertama kali memberi pelatihan. Tapi sebenarnya cukup bangga, tapi masih belum puas , dan masih banyak yang perlu diperbaiki lagi ....
Posted by Unknown

Translate

Popular Post

Pengikut

Total Tayangan Halaman

Diberdayakan oleh Blogger.

- Copyright © Muchamad Ichwan Fauzi -Metrominimalist- Powered by Blogger - Designed by Johanes Djogan -